Cari Blog Ini

ENGLISH QUESTION WORDS



A.    WH QUESTIONS
Macam-macam kata tanya dengan WH questions/ pertanyaan yang diawali dengan WH :
1.      Who (Siapa)
Untuk menanyakan tentang orang
-          Who do you like ? ( Siapakah yang kamu suka ?)
           I like my father / my father. ( Aku suka ayahku / ayahku)
-          Who is your father ? ( Siapakah ayahmu ?)
          My father is Mr. Budi / Mr. Budi. ( Ayahku adalah pak Budi / Pak Budi )
-          Who is your favorite singer ? ( siapakah penyanyi faforitmu?)
    My favorite singer is Agnes Monica ( penyanyi favoritku adalah Agnes monica)
2.      What (Apa)
Untuk menanyakan tentang benda atau kegiatan
-          What does he do at weekend ? ( Apa yang dia lakukan tiap akhir minggu ?)
          He goes to movie. ( Dia pergi ke bioskop)
-          What is your hobby ? ( Apakah hobimu ?)
          My hobby is singing / singing. ( Hobiku menyanyi / Nyanyi)
-          What is your mother ? ( apa pekerjaan ibumu ?)
    She is a nurse. ( Dia adalah seorang perawat )
3.      What Kind of/type of (macam/jenis apa)
Untuk menanyakan hal, ciri, atau sifat khusus
-          What kind of music do you like ? (Jenis musik apa yang kamu suka ?)
          I like pop music. ( Saya suka musik pop )
-          What type of girl do you like ? ( Tipe gadis yang bgmn yg kamu suka?)
    I like the loyal one. ( Saya suka yang setia )
4.      What time (jam berapa)
Untuk menanyakan waktu
-          What time is it ? ( Jam berapa ini ?)
          It is a half to six. ( ini jam 05.30 )
-          What time do you go to school every day? ( Jam berapa kamu berangkat ke sekolah setiap hari ?)
          At six thirty. ( jam 06.30 )
5.      What … like (seperti apa)
Untuk menanyakan tentang ciri atau sifat
-          What was the wheather like ? ( Seperti apakah cuacanya ?)
          It is like rainy. ( Sepertinya akan hujan )
-          What is your mother like ? ( Seperti apakah ibumu ?)
          She is fat but tall. ( Dia gemuk tapi tinggi.)
6.      When (kapan)
Untuk menanyakan waktu baik umum ataupun khusus
-          When do you like going out ? ( Kapan kamu suka pergi ?)
     When I have spare time. ( Ketika aku punya waktu luang )
-          When will you go to Bali ?( Kapan kamu akan pergi ke Bali?)
     Next month.( Bulan depan)
-          When did you meet her ? ( Kapan kamu bertemu dia?)
    Yesterday ( Kemarin )
7.      Where (dimana/kemana)
Untuk menanyakan tentang tempat
-          Where do you live ? ( Dimana kamu tinggal?)
    I live in 30 Jln. Anggrek Yogyakarta (Aku tinggal di Jl Anggrek 30 Yk)
-          Where will you go ? ( Kemana kamu akan pergi?)
    I will go to Jakarta ( Aku akan pergi ke Jakarta)
8.      Why (mengapa)
Untuk menanyakan alasan
-          Why do you come late ? ( Mengapa kamu datang terlambat? )
    Because it is raining ( Karena hujan)
-          Why is she absent today ? ( Mengapa dia absen hari ini? )
    Because she is sick ( Karena dia sakit )
9.      Whose (milik siapa)
Untuk menanyakan milik siapakah sesuatu benda
-          Whose book is that ?( Buku siapakah itu? )
          That’s mine ( Itu milikku)
-          Whose car is that ? ( Mobil siapakah itu ?)
    That’s my father’s car ( Itu mobil ayahku)
10.   Which (yang mana)
     Untuk menanyakan pilihan
-          Which book do you  want to buy? ( Buku yang mana yang ingin kamu beli?)
    I want the good one. ( Saya ingin yang bagus )
-          Which  one  is your car? ( Yang mana mobilmu? )
    The new one/ the black one. ( Yang baru/ yang hitam )
B.     HOW QUESTIONS
11.  How (bagaimana)
Untuk menanyakan tentang cara melakukan sesuatu, kualitas, atau kondisi
-          How do you go to school ? ( Bagaimana kamu pergi ke sekolah?)
            I go to school on foot ( Saya pergi ke sekolah jalan kaki)
-          How is your father ? ( Bagaimana khabar ayahmu?)
    He is fine. ( Dia baik-baik saja)
12.  How deep ( Seberapa dalam )
Untuk menanyakan kedalaman sesuatu misalnya sumur, sungai dll
-          How deep is that river? ( seberapa dalamkah sungai itu?)
That river is about 11 meters deep.
13.  How often (seberapa sering)
Untuk menanyakan frekuensi melakukan sesuatu
-          How often do you go to the movie? ( Seberapa sering kamu pergi ke bioskop )
    Once a week ( Seminggu sekali )
-          How often does your mother go to market? ( Seberapa sering ibumu pergi ke pasar?)
    Twice a week ( Seminggu dua kali )
14.  How long (berapa lama/berapa panjang)
Untuk menanyakan durasi / lamanya sesuatu atau panjang suatu benda
-          How long was that film ? ( Berapa lamakah film itu?)
    It was one and a half hours ( Satu setengah jam )
-          How long will you stay here ? ( Berapa lama kamu akan tinggal disini? )
    About 2 weeks ( kira-kira 2 minggu )
-          How long is this pencil ? ( Berapakah panjang pensil ini ?)
    It’s about 20 cms ( kira-kira 20 cm.)
15.  How much (berapa harga/berapa banyak)
Untuk menanyakan harga atau jumlah benda yang tidak dapat dihitung
-          How much is your bag ? ( Berapakah harga tasmu? )
    It’s fifty five thousands rupiahs ( Harganya Rp 55.000,00 )
-          How much is a kilogram of sugar? ( Berapakah harga 1 kg gula? )
    About seven thousands rupiahs ( Kira-kira Rp 7.000,00 )
-          How much sugar do you need ? ( Berapa banyak gula yang kau butuhkan?)
    I need a kilogram ( Saya butuh sekilo )
16.  How many (berapa banyak/jumlah)
Untuk menanyakan jumlah benda atau barang yang dapat dihitung
-          How many students are there in this class ? ( Berapa banyak siswa yg ada dikelas ini? )
    There are 32 students ( Ada 32 siswa )
-          How many pens do you have? ( Berapa banyak pulpen yang kamu punya )
    I have three pens ( Saya punya 3 pulpen )
17.  How old (berapa umur)
Untuk menanyakan umur seseorang
-          How old is your father ? ( Berapakah umur ayahmu? )
    He is sixty years old ( Dia berumur 60 tahun )
-          How old are you? ( Berapakah umurmu? )
    I’m thirteen years old ( Saya berumur 13 tahun)
18.  How high (berapa tinggi)
Untuk menanyakan tinggi benda
-          How high is that tree ? ( Berapakah tinggi pohon itu? )
    It’s about four metres ( kira-kira 4 m )
-          How high is that building? ( Berapakah tinggi gedung itu? )
    That’s about 8 metres ( Kira-kira 8 m )
19.  How tall (berapa tinggi)
Untuk menanyakan tinggi badan seseorang
-          How tall are you ? ( Berapakah tinggimu? )
    I am one hundred and forty five centimeters ( Saya 145 cm)
-          How tall is Tuti ? ( Berapakah tinggi Tuti? )
    She is one hundred an fifty seven centimeters ( Dia 157 cm )
20.  How far (berapa jarak)
Untuk menanyakan jarak suatu tempat
-          How far is your school from house ? ( Berapakah jarak sekolah dari rumahmu? )
    It is about three kilometers ( Kira-kira 3 km )
-          How far is Purworejo to Kutoarjo ? ( Berapakah jarak Pwr ke Kta )
    It is about twelve kilometers ( Kira-kira 12 km )

C.    YES / NO QUESTION
Kata tanya yang harus dijawab dengan Yes/No antara lain :
1.         Is (apakah)        
       a. Is your mother at home? ( Apakah ibumu dirumah? )
    Yes, she is / No, she is not.
b. Is Anton handsome ? ( Apakah Anton tampan? )
    Yes, he is / No, he isn’t
2.         Am (apakah)          
a. Am I clever student ? ( Apakah aku murid yang pandai? )
    Yes, you are / No, you are not.
b. Am I late ? ( Apakah saya terlambat? )
    Yes, you are / No, you aren’t
3.         Are (apakah)         
a. Are your parents at home ? ( Apakah ortumu di rumah? )
    Yes, they are / No, they are not.
b. Are you and Rina sisters? ( Apakah kamu dan Rina bersaudara? )
    Yes, we are / No, we are not
4.         Was (apakah)       
a. Was your mother here last night? ( Apakah ibumu disini tadi malam? )
    Yes, she was / No, she was not.
b. Was Barbara sick yesterday? ( Apakah Barbara kemarin sakit?)
     Yes, she was / No, she wasn’t
5.         Were (apakah)      
 a. Were they born in this city ? ( Apakah mereka lahir di kota ini? )
     Yes, they were / No, they were not.
               b. Were you and I here last week?(Apakah kau & aku disini minggu kemarin?)
                    Yes, we were / No, we weren’t
6.      Do (apakah)            
a. Do you like English ? ( Apakah kamu suka Bahasa Inggris? )
    Yes, I do / No, I do not
b. Do you have a new ball ? ( Apakah kamu punya bola baru? )
     Yes, I do / No, I don’t
7.      Does (apakah)         
 a. Does Nisa come to school today? ( Apakah Nisa datang ke sekolah hari ini? )
    Yes, she does / No, she does not.
              b. Does mother have any sugar ? ( Apakah ibu punya gula? )
    Yes, she does / No, she doesn’t
8.         Did (apakah)          
a. Did you study English last night? (Apakah kau belajar b.Inggris semalam?)
    Yes, I did / No, I did not.
b. Did  mother go to Solo yesterday? ( Apakah ibu pergi ke Solo kemarin? )
    Yes, she did / No, she didn’t
9.         Can (dapatkah)     
a. Can you speak English ? ( Dapatkah kamu bicara bahasa Inggris? )
    Yes, I can / No, I can not
b. Can your brother swim ? ( Dapatkah kakakmu berenang? )
    Yes, he can / No, he can’t
10.     Could (dapatkah)  
a. Could your father do this ? ( Dapatkah ayahmu mengerjakan ini? )
    Yes, he could / No, he could not.
b. Could you come to school now?(Dapatkah kau datang kesekolah sekarang?)
    Yes, I could / No, I couldn’t
11.     Will (akankah)  
a. Will your mother come here ? ( Akankah ibumu datang ke sini? )
    Yes, she will / No, she will not
b. Will they visit us ? (Akankah mereka mengunjungi kita? )
    Yes, they will / No, they won’t
12.     Would (akankah/maukah)            
a. Would you help me ? ( Maukah kau membantuku? )
   Yes, I would / No, I would not
b. Would she come to our house? ( akankah dia datang ke rumah kita?)
   Yes, she would / No, she wouldn’t
13.     Shall (akan)       
       a. Shall we go home now ? ( Akankah kita pulang sekarang? )
                  Yes, we shall / No, we shall not.
b. Shall we do that ? ( Akankah kita kerjakan itu? )
    Yes, we shall / No we shan’t
14.     Should (haruskah) 
a. Should I study now ? ( Haruskah aku belajar sekarang? )
    Yes, you should / No, you should not.
b. Should I come to your party? ( Haruskah aku dating ke pestamu? )
    Yes, you should / No, you shouldn’t
15.     May (bolehkah)     
a. May I borrow your book ? ( Bolehkah aku pinjam bukumu? )
    Yes, you may / No, you may not.
b. May they open dictionary? ( Bolehkah mereka buka kamus? )
    Yes, they may / No, they may not
16.     Have (sudahkah)   
 a. Have you phoned your mother ? ( Sudahkah kau telp ibumu? )
                   Yes, I have / no I have not.
b. Have they already drunk their milk? ( Sudahkah mereka minum susu mereka? )
    Yes, they have / No, they haven’t
17.  Had (sudahkah)
a. Had Susi done her homework? ( Sudahkah Susi mengerjakan PRnya )
    Yes, she had / No, she hadn’t
b. Had you ever gone to USA? ( Sudah pernahkah kau pergi ke Amerika?)
    Yes, I had / No, I hadn’t
18.  Has (sudahkah) 
a. Has Rini done her task? ( Sudahkah Rini mengerjakan tugasnya?)
    Yes, she has / No, she hasn’t
b. Has mother come home? ( Sudahkah ibu pulang? )
    Yes, she has / No, she hasn’t


**Try to read and read then you will understand!!**

ENGLISH QUESTION WORDS
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.

1 komentar:

Tulis komentar